Din Syamsuddin: Pemerintah Tak Serius Selamatkan Rakyat dari Corona

TRIBUNNEWS-CO - Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Din Syamsuddin mengkritisi langkah pemerintah yang dianggap belum serius melindungi rakyatnya dari wabah corona. Hal ini disampaikan Din saat memberikan sambutan di deklarasi KAMI di Yogyakarta.

Din Syamsuddin: Pemerintah Tak Serius Selamatkan Rakyat dari Corona

Din menuding pemerintah justru melakukan serangkaian penyimpangan dalam menangani pandemi corona. 

"Penyimpangan demi penyimpangan yang terjadi, saya termasuk penggugat Perppu, yang kemudian jadi undang-undang yang katanya untuk menanggulangi corona, padahal memanipulasi corona itu," kata Din di Gedung PDHI, Alun-alun Utara, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Jumat (4/9). 

Din kemudian mengklaim bahwa sebenarnya anggaran yang dialokasikan pemerintah untuk corona ini mencapai ratusan triliun rupiah. Namun, entah mengapa jumlah tersebut tidak sepenuhnya dialokasikan khususnya untuk sektor kesehatan.  

"Dari Rp 405 triliun yang dialokasikan (untuk corona) kemudian meningkat hingga sekitar Rp 900 triliun. Yang dialokasikan untuk penanganan corona lewat Kementerian Kesehatan hanyalah Rp 87 triliun. Namun ketika diusulkan yang disetujui oleh Kemenkeu hanyalah Rp 25,7 triliun dari Rp 900 triliun. Ini bukti nyata pemerintah tidak serius dan tidak bersungguh-sungguh untuk menyelamatkan rakyatnya dari pandemi COVID-19 ini," ujar Din Syamsuddin. 

Menurut Din, hal ini telah melanggar UUD 1945. Semestinya, negara dan pemerintah wajib bertanggung jawab melindungi segenap rakyat dan seluruh tanah tumpah darah Indonesia.  

"Akhirnya rakyat membayar sendiri biaya rapid test, swab test, dan segera akan ada vaksin, rakyat juga harus membeli dengan harga mahal. Ini yang kami kritik, pemerintah tidak bersungguh-sungguh. Seharusnya selamatkan rakyat duluan, stimulus ekonomi kemudian."

- Din Syamsuddin.

Din menyesalkan, saat ini sebagian besar dana yang dialokasikan untuk corona dimanfaatkan untuk membantu perusahaan-perusahaan besar seperti BUMN.  

"Termasuk BPJS yang sama sekali tidak berandil membantu rakyat menanggulangi COVID ini," ujarnya.

Belum ada Komentar untuk "Din Syamsuddin: Pemerintah Tak Serius Selamatkan Rakyat dari Corona"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel